Nov 22, 2012

Installasi Dan Mengatasi Problem Installasi Windows Phone SDK 7.1 Di Windows 8

Sudah 2 hari ini saya setia menggunakan Windows 8 Release Preview dan Saya juga sudah membuat beberapa Revie mengenai Windows 8 Release Preview ini. Artikelnya bisa dibaca disini dan disini

Sebelumya Saya sangat enggan menggunakan WIndows 8 karen saya sedang belajar membuat aplikasi Windows Phone dan mendengan issue bahwa Windows Phone SDK 7.1 tidak bisa diinstal di Windows 8 ini. Tapi karena saya masih belajar, saya pustuskan untuk belajar juga mengatasi problematika yang ada dengan asumsi Saya gagal juga Saya tidak akan rugi.
Percobaan pun dimulai, dan memang benar Windows Phone SDK 7.1 tidak bisa terinstall sempurna di Windows 8. Namun setelah mencoba dan mencari-mencari solusi akhirnya maslah ini terselesaikan dan Windows Phone SDK 7.1 berhasi diinstal sempurna.
Berikut langkah-langkahnya :
  1. Download dan Install Windows Phone SDK 7.1. Anda bisa membaca langkahnya disini. Jika tapil peringatan seperti gambar dibawah ini Anda pilih saja Run the program without getting help.

    2012-06-03_222219

  2. Saat selesai Installasi, ada beberapa Error yang terjadi seperti gambar dibawah ini.
    Micrososft XNA Games Studio dan Windows Phone SDK 7.1 Extensions for XNA Games Studio gagal diinstall.

    2012-06-03_222153
  3. Solusinya Anda harus melakukan Update atau mendownload versi terbaru  dari  Micrososft XNA Games Studio 4. Anda bisa mendownload updatenya disini.

    2012-06-03_234037
  4. Jalankan File web installer dari Micrososft XNA Games Studio 4 dan proses installasi akan dilakukan secara online. Anda akan mendownload komponen yang dibutuhkan sekitar 28MB. Tunggu hingga proses installasi selesai.

    2012-06-03_225455
    2012-06-03_230028
  5. Setelah selesai, lakukan repair installasi Windows Phone SDK 7.1 dengan cara mengklik file setup.exe Windows Phone SDK 7.1. Karna Anda telah memiliki file installernya maka pilih option nomer 2 dan tujukan pada direktori ANda menyimpan file installer Windows Phone SDK 7.1 Anda,

    2012-06-03_222348
    2012-06-03_222423
    2012-06-03_222432
  6. Lakukan Repair Installasi sampai selesai

    2012-06-03_223213
  7. Setelah Repair selesai ANda tidak menemukan lagi Error yang terjadi seperti sebelumnya dan Selamat Anda telah sukses melakukan installasi Windows Phone SDK 7.1 di Windows 8. Silahkan mengembangkan kreativitas Anda dengan Visual Studio 2010 for Windows Phone.

    2012-06-03_2321042012-06-03_232206
Mungkin dari saya sekian saja, semoga masih ada kesempatan untuk menulis lagi.
Tolong komentarnya yah gan, komentar sangat bermanfaat untuk perkembangan saya yang masih dalam proses belajar ini.


Terima Kasih sudah mau membaca.

Bagikan

Jangan lewatkan

Installasi Dan Mengatasi Problem Installasi Windows Phone SDK 7.1 Di Windows 8
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

1 Comment:

Tulis Comment
avatar
October 26, 2014 at 8:06 AM

Terima kasih post-nya, useful (y)

Reply

Silahkan berkomentar Dengan Sopan dan Tidak Spam

Anda Juga Dapat Meninggalkan Link Aktif Di Dalam Komentar Tapi Jika Link Mengandung Unsur Porno , Terpaksa Saya HAPUS !

THANKs